...
Berita & Pengumuman
Berita Foto: "Lokakarya Menggagas Sistem Pendidikan Yang Menjunjung Tinggi Keberagaman dan Perdamaian" (Ambon, 02–03 Desember 2020)

Ambon, 02 – 03 Desember 2020 – Ketua Komnas Perempuan, Andy Yentriyani dan Kepala Bidang Pembinaan SMA Dinas Pendidikan Provinsi Maluku, Sirhan Zul Chaidir, S.Sos, M.Si foto bersama peserta Lokakarya setelah memberikan kata sambutan dan membuka dimulainya Lokakarya. Lokakarya berlangsung selama 2 hari bertempat di Swiss-Bellhotel Ambon yang dihadiri oleh 26 perwakilan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Bimbingan Konseling, Sejarah, Pendidikan Agama Islam, Kristen dan Katolik. Lokakarya ini bertujuan membangun pengetahuan bersama bagi para praktisi  pendidikan tentang HAM Berbasis Gender  sebagai dasar pengetahuan memahami terjadinya berbagai persoalan di masyarakat dan lingkungan pendidikan, seperti diskriminasi, kekerasan terhadap perempuan, serta konflik dalam masyarakat Maluku. Lokakarya ini menghadirkan para narasumber dari Komnas Perempuan, Prof.Dr. Alimatul Qibtiyah dan Dr.Imam Nahei, juga dari tokoh pendidikan daerah yaitu Dr. Elisabeth Ch. Marantika, serta dari Dinas Pendidikan Provinsi Maluku, Bedurran Kaplale, SE. (Tini Sastra – Kordiv. Pendidikan)


Pertanyaan / Komentar: