...
Kabar Perempuan
Kolaborasi Komnas Perempuan dengan Kongres Ulama Perempuan Indonesia (KUPI) dalam Kongres ke-2 Tahun 2022



Komnas Perempuan berkolaborasi dengan Kongres Ulama Perempuan Indonesia (KUPI) dalam rangka menyelenggarakan Kongres ke-2 yang bertema “Meneguhkan Peran Ulama Perempuan untuk Peradaban yang Berkeadilan”. 

 

Kongres KUPI Ke-2 berlangsung dari hari Kamis s/d Sabtu, 24-26 November 2022, dan diadakan di beberapa tempat yakni di UIN Walisongo, Semarang, serta Pondok Pesantren Hasyim Asy'ari Bangsri, Jepara Jawa Tengah juga. 

 

Kolaborasi Komnas Perempuan dan KUPI dalam Kongres Ke-2 bertujuan untuk mendukung peran dan kiprah ulama perempuan, mengawal isu-isu krusial terkait kerja Komnas Perempuan dan memantau keterlibatan mitra dalam isu tersebut, serta mengkampanyekan implementasi UU TPKS sesuai dengan tema Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan, yang digagas oleh Komnas Perempuan bersama jaringannya pada tahun 2022.

 

Keterlibatan Komnas Perempuan dalam Kongres KUPI Ke-2 ditandai dengan hadirnya jajaran komisioner Komnas Perempuan di sesi-sesi acara, diantaranya:

 

1.     Ketua Komnas Perempuan Andy Yentriyani yang memberikan materi dalam Pra Musyawarah Keagamaan tentang Peran Perempuan dalam Melindungi NKRI dari Bahaya Ekstremisme.

 

2.     Wakil Ketua Komnas Perempuan Olivia Chadidjah Salampessy yang menjadi narasumber dalam diskusi Fatwa KUPI dalam proses pembuatan kebijakan di Komnas Perempuan.

 

3.     Komisioner Maria Ulfah Halaqah sebagai salah satu pemateri dalam Pra Musyawarah Keagamaan tentang Perlindungan Jiwa Perempuan dari Bahaya Kehamilan akibat Perkosaan. 

 

4.     Komisioner Komnas Perempuan Alimatul Qibtiyah yang membawakan materi di 1) Pra Konggres, KUPI Talks tentang hamil karena perkosaan, 2) di Internasional Conference berbicara tentang “Peran Perempuan dalam Mengadvokasi UU TPKS” dan 3) Berbicara tentang “Peran PSGA Dalam Gerakan Keulamaan Perempuan Indonesia” dalam Halaqah Paralel Kedua.

 

5.     Komisioner Bahrul Fuad sebagai pembicara dalam Halaqoh Paralel tentang Hukum dan Pemenuhan Hak Perempuan Disabilitas dalam Hukum Perkawinan 

 

6.     Komisioner Imam Nahei sebagai narasumber dalam Halaqoh Paralel tentang Keluarga Muslim Indonesia Perspektif KUPI 

 

7.     Serta Komisioner Satyawanti Mashudi yang memantau jalannya Pra Musyawarah Keagamaan tentang Perlindungan Perempuan dari Bahaya Pemotongan dan Pelukaan Genetalia Perempuan Tanpa Alasan Medis Tim Komunitas


Pertanyaan / Komentar: