...
Kabar Perempuan
Komnas Perempuan Terima Audiensi Lembaga Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia


Foto bersama Komnas Perempuan bersama LEM FH UII. Foto: Dok. Komnas Perempuan

Selasa, 13 Desember 2022, Komnas Perempuan menerima Audiensi dari Lembaga Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (LEM FH UII) yang bertempat di ruang Persahabatan. Audiensi sekaligus kunjungan yang dilakukan membahas tentang optimalisasi ruang dialektika melalui pembangunan budaya intelektual yang responsif guna membentuk karakter mahasiswa yang kritis dan berintegritas. 


Suasana penerimaan audiensi sekaligus kunjungan LEM FH UII di Ruang Persahabatan Komnas Perempuan. Foto: Dok. Komnas Perempuan

Audiensi disambut langsung oleh Ibu Alimatul Qibtiyah, komisioner Komnas Perempuan, sekaligus sebagai ketua sub komisi Pendidikan. Forum diskusi dimulai dengan pemaparan hasil kajian LEM FH UII terkait persoalan penanganan kekerasan seksual yang fokus kepada kajian HAM tentang kekerasan seksual, khusunya di lingkungan Perguruan Tinggi. Hasil kajian yang telah dipaparkan, mendapat tanggapan langsung dari ibu Alimatul terkait beberapa persoalan dan keresahan yang dirasakan LEM FH, diantaranya perspektif sebagian Aparat Penegak Hukum yang belum berperspektif pada korban dan frasa  consent yang menjadi pro-kontra dalam Permendikbudristek 30/2021. Ibu Alimatul juga menjelaskan tentang sejarah, mandat dan kegiatan-kegiatan Komnas Perempuan, termasuk dalam mewujudkan kawasan bebas kekerasan di Perguruan Tinggi.

Acara dilanjutkan dengan permohonan dukungan kegiatan LEM FH UII sekaligus diskusi konsep kegiatan bersama Komnas Permpuan. Dukungan yang diharapkan berkaitan dengan kegiatan Sekolah Pemberdayaan Perempuan yang rencana akan diselenggarakan pada Januari 2023 oleh UII. Kegiatan yang terbagi menjadi dua hari ini bertujuan menambah kesadaran dan pemahaman publik tentang pemenuhan hak-hak perempuan termasuk upaya pencegahan dan penanganan kekerasan seksual. 


Pertanyaan / Komentar: